Doa Keluar Rumah “ Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakkal kepada-Nya, dan tidak ada daya dan upaya kecuali dengan pertolongan ...
Doa Keluar Rumah
“Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakkal kepada-Nya, dan tidak ada daya dan upaya kecuali dengan pertolongan Allah.”
(HR. Abu Dawud, Tirmidzi, dan lihat Shahih at-Tirmidzi 3/151)
Doa Masuk Rumah
“Dengan nama Allah, kami masuk (ke rumah), dengan nama Allah, kami keluar (darinya) dan kepada Tuhan kami, kami bertawakkal.
(HR. Abu Dawud, menurut Ahli Hadits, hadits ini adalah dha’if.
Tetapi maknanya diperkuat oleh hadits shahih dalam riwayat Muslim,
“Apabila seseorang masuk rumahnya, lalu berdzikir kepada Allah ketika masuk rumah dan ketika makan, maka setan berkata (kepada teman-temannya), ‘Tidak ada tempat tinggal dan makanan bagi kamu (malam ini).”
(Muslim, no. 2018)
COMMENTS